Macam-Macam Sistem Operasi Jaringan


Macam-Macam Sistem Operasi Jaringan
 Pengertian sistem operasi jaringan
Sistem operasi jaringan atau Operating System adalah sebuah sistem operasi untuk mengkoordinasikan kegiatan dari beberapa komputer dalam sebuah jaringan.
Fungsi Sistem Operasi Jaringan.
  • Menghubungkan sejumlah komputer dan perangkat lainnya ke sebuah jaringan.
  • Mengelola sumber daya jaringan.
  • Menyediakan layanan.
  • Menyediakan keamanan jaringan bagi multiple users.
Macam-Macam Sistem Operasi Jaringan:

  1.   Windows Server 2003
  2.   Windows NT
  3.    Debian
  4.   Banyan Vines
  5.   Windows 2000 
  6.   Oracle Solaris
  7.   MacOS 
  8.   KNOPPIX
  9.   Novell Netware
  10.  Microsoft LAN Manager


  1). Windows Server 2003
      Windows Server 2003 merupakan sebuah versi sistem operasi Microsoft Windows yang ditujukan untuk pasar server korporat. Nomor versi internalnya adalah Microsoft Windows NT 5.2 build 3790. Dulunya dikenal dengan .NET Server, Windows .NET Server, atau Whistler Server. Sistem operasi ini merupakan kelanjutan dari sistem Windows 2000 Server. Windows Server 2003 terdiri atas beberapa produk yang berbeda, yakni sebagai berikut:

  • Windows Server 2003 Standard Edition
  • Windows Server 2003 Enterprise Edition
  • Windows Server 2003 Datacenter Edition
  • Windows Server 2003 Web Edition
  • Windows Small Business Server 2003
  • Windows Storage Server 2003
Fungsi Windows Server 2003
Fungsi utama dari Windows Server 2003 adalah sebuah operating sistem dari microsoft windows yang ditujukan untuk pembuatan sebuah jaringan. di sini windows server digunakan pada server, sehingga suatu  jaringan dalam sebuah LAN dapat saling berhubungan dengan berbagai  layanan yang diminta oleh client. Namun  nantinya setiap produk akan  memiliki fungsi tertentu.
Spesifikasi Windows Server 2003
Spesifikasi Hardware untuk Instal Windows Server 2003. Artikel ini adalah tutorial singkat mengenai instalasi Windows Server 2003 ke komputer PC untuk digunakan dalam sistem Voucha II. Jika Anda menggunakan server built-up seperti IBM xSeries atau Dell PowerEdge, anda harus baca manual instalasi yang disertakan bersama server tersebut. Instalasi ini dapat diterapkan pada :
Windows Server 2003 x86
Windows Server 2003 x86 Service Pack 1
Windows Server 2003 x86 R2
Windows Server 2003 x86 Service Pack 2
Instalasi Windows Server 2003 hampir mirip dengan instalasi Windows XP dan sama mudahnya. Hal-hal yang perlu Anda siapkan:
CD/DVD instalasi Windows Server 2003 (Enterprise Edition)
CD/DVD driver untuk motherboard, video card, sound card, ethernet card, dll. PC dengan RAM minimum 256 (disarankan 512MB atau lebih), hardisk 20GB (disarankan 40GB atau lebih), video card true-color dengan resolusi 1024×768.


Kelebihan Windows Server 2003:
1. Pengoperasiannya Mudah
Cara menginstall windows server 2003 tidaklah terlalu sulit ,bahkan mungkin dibandingkan dengan dengan windows NT yang sangat rumit.
2. Cantik Memukau
Hal yang pertama yang kita lihat pada OS Windows 2003 standard edition adalah tampilan server yang sangat indah dan mirip windows xp versi pro maupun home edition.
3. Fungsionalitas dan Skalabilitas
Ketakjuban yang kedua terjadi saat OS Windows 2003 ini di restart. Proses rebooting ini terjadi sangat cepat, seakan kita tidak sedang menggunakan OS dengan title server, seakan bekerja pada sebuah mesin desktop ringan, hardware pun terlihat tidak terbebani.
4. Sangat cocok untuk organisasi/perusahaan besar
Didesain untuk kebutuhan harian perusahaan dan merupakan pengganti dari Windows NT4 Server/ Windows 2000 Server. Windows Server 2003 Enterprise Edition : didisain untuk kebutuhan konsumen skala besar, dan merupakan pengganti dari Windows NT4 Server Enterprise Edition/ Windows 2000 Advanced Server. Windows Server 2003 DataCenter Edition : didisain untuk kebutuhan bisnis yang sangat penting dimana skalabilit.
5. Penggunaan DHCP memudahkan pengurusan sesuatu rangkaian komputer di dalam suatu organisasi yang besar. Konfigurasi DHCP Windows Server 2003 adalah mudah.

Kekurangan Windows Server 2003:
1. Windows Server 2003, yang terasa tidak memadai di tengah kemajuan Web 2.0
2. Kadang jika kita tidak teliti dalam mengginstall,error selalu ditemui
3. Tidak semua Produk aplikasi ( bahkan buatan Microsoft sendiri ) bisa berjalan diatasnya
4. Persyaratan hadware yang sangat tinggi
5. Kemanan yang kurang tangguh
6. Makin banyak type file yang dibuka dengan berbagai macam aplikasi dan telah terinstall aplikasi sesuai dengan kebutuhan sesuai

2). Windows NT 
    merupakan sebuah sistem operasi 32-bit dari Microsoft yang menjadileluhur sistem operasi Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, dan Windows Vista. Sistemoperasi tersebut pada awalnya mendukung beberapa platform mikroprosesor, dimulai dari Intel 80x86 (hinggasekarang), MIPSR4x00 (dihentikan pada versi Windows NT 4.0), Digital EquipmentCorporation Alpha AXP (dihentikanpada versi Windows 2000 Beta 3), IBMPowerPC (dimulai dari versi Windows NT 3.51dan dihentikan pada versi Windows NT 4.0), serta beberapa platform lainnya,seperti Clipper dan SPARC (tidak dirilis untuk umum, karena dibuat oleh pihak ketiga, Intergraph). Saat ini, sistem operasi berbasis Windows NT hanya mendukung platformIntel 80x86, Intel IA64 dan AMD64 (atau x64), sementara platform lainnya tidakdidukung lagi, mengingat kurangnya dukungan dari pihak ketiga untuk prosessortersebut.

Versi Windows NT
CPU
RAM
Ruangan kosong
NT 3.51 Workstation 
386 atau 486/25 MHz
12 MB
90 MB
NT 4.0 Workstation
486, 33 MHz
12 MB
124 MB
2000 Professional
Kelas Intel Pentium, 133 MHz
32 MB
650 MB
XP
Kelas Intel Pentium MMX, 233 MHz
64 MB
1.5 GB
Fundamentals for Legacy PCs
Kelas Intel Pentium MMX, 233 MHz
64 MB
610 MB
Vista
Kelas Intel Pentium III/AMD Athlon, 800 MHz
512 MB
15 GB
7
1 GHz
1 GB
16 GB
8
1 GHz
1 GB
16 GB

3). Debian
     debian (/iconˈdɛbiən/) adalah sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainnya. Debian GNU/Linux memuat perkakas sistem operasi GNU dan kernel Linux merupakan distribusi Linux yang populer dan berpengaruh. Debian didistribusikan dengan akses ke repositori dengan ribuan paket perangkat lunak yang siap untuk instalasi dan digunakan.
Debian terkenal dengan sikap tegas pada filosofi dari Unix dan perangkat lunak bebas. Debian dapat digunakan pada beragam perangkat keras, mulai dari komputer jinjing dan desktop hingga telepon dan server. Debian fokus pada kestabilan dan keamanan. Debian banyak digunakan sebagai basis dari banyak distribusi GNU/Linux lainnya.
Sistem operasi Debian merupakan gabungan dari perangkat lunak yang dikembangkan dengan lisensi GNU, dan utamanya menggunakan kernel Linux, sehingga populer dengan nama Debian GNU/Linux. Sistem operasi Debian yang menggunakan kernel Linux merupakan salah satu distro Linux yang populer dengan kestabilannya. Dengan memperhitungkan distro berbasis Debian, seperti Ubuntu, Xubuntu, Knoppix, Mint, dan sebagainya, maka Debian merupakan distro Linux yang paling banyak digunakan di dunia.

Kelebihan dan kekurangan Debian
Debian hadir dengan membawa beberapa kelebihan dan kelemahan, yaitu sebagai berikut :
Kelebihan Debian

Beberapa kelebihan dari system operasi debian antara lain sebagai berikut:
- Free Software, artinya dapat mengambil/ menyalin source program Linux tanpa dikenai biaya dan dapat memperbanyak, memodifikasi serta menyebarluaskan secara bebas
- Open Source, artinya semua listing program dari source code sistem operasi tersebut dapat dilihat dandimodifikasi tanpa adanya larangan dari siapapun
- Kestabilan program yang telah teruji, sistem tidak mudah mengalami hang, walaupun telah menjalankan program secara terus menerus dalam kurun waktu yang relatif lama yaitu lebih dari satu bulan, dengan tanpa harus melakukan restart.
- Debian Linux merupakan sistem operasi cross platform yang dapat dijalankan pada hampir semua jenis/tipe komputer yang ada saat ini.
- mudah dipelihara
- sangat stabil
- jarang down kecuali:
o kerusakan perangkat keras
o update kernel
o mati listrik

Dapat dijabarkan disini untuk kebutuhan spesifikasi perangkat kerasnya, Debian Linux mendukung hampir semua jenis/ tipe komputer, yaitu mulai generasi processor sekelas intel 80386, 80486, sampai Pentium dengan berbagai klasnya. Sedangkan kapasitas hardisk yang dibutuhkan untuk menginstalasi Debian Linux pada server minimal 1,6 GB dan untuk client atau workstation membutuhkan space minimal 600 MB.
Untuk mendukung paparan tersebut, pada September 2005 yang lalu telah dilakukan percobaan penerapan instalasiserver pada komputer desktop dengan spesifikasi :
• Processor : Intel Pentium 4.3.06 Ghz
• Memori : DDR 256 PC 3200
• Hardisk : Seagate 80 GB
• Graphics : Intel On board
• OS : Debian 3.1. Sarge
• Webserver : Apache 2.1
• DBMS : PostgreSQL 8.1
• Lainnya : PHP 4.3, PostgreSQL management tool

Kelemahan Debian antara lain :
Terlepas dari beberapa kelebihannya yaitu seperti yang disebutkan diatas, system operasi debian memiliki beberapa kelemahan, yaitu sebagai berikut :
- Yang jadi kelemahan debian bagi user adalah versi software yang dipakai, biasanya versi yang dipakai debian lebih tua dari yang sudah rilis saat itu
- Sangat sulit memasukkan software versi terbaru kedalam distronya, sebelum benar benar teruji dari sisi keamanannya ataupun kestabilannya.
- Sulit dikonfigurasi pada saat install pertama kali
- Perlu repositori besar (40-60 GB )
- Perioda rilis yang konservatif

4).Banyan VINES

Banyan VINES (singkatan dari Virtual Integrated Network Service) adalah sebuah sistem operasi jaringan yang populer pada akhir dekade 1980-an hingga awal dekade 1990-an yang banyak digunakan dalam jaringan-jaringan korporat.
VINES pada awalnya dibuat berdasarkan protokol jaringan yang diturunkan dari Xerox Network Systems (XNS). VINES sendiri menggunakan arsitektur jaringan terdistribusi klien/server yang mengizinkan klien-klien agar dapat mengakses sumber daya di dalam server melalui jaringan.

Spesifikasi perangkat keras yang harus disediakan pada tiap cluster minimalnya adalah :
File server: 16 MB RAM, 300MB HD, Ethernet card.
Workstation: 8 MB RAM, monitor, keyboard, mouse
Pool processor: 4 MB RAM, 3.5” floppy drive
5). Windows 2000 

     windows 2000 (atau Windows NT 5.0 build 2159) adalah sebuah versi sistem operasi Windows yang merupakan versi pengembangan dari Windows NT versi 4.0, dikeluarkan oleh Microsoft tanggal 17 Februari 2000 di Amerika Serikat, setelah beberapa kali mengalami penundaan peluncurannya.
-133 MHz atau lebih mikroprosesor Pentium ( atau setara ) . Windows 2000 Professional   mendukung   hingga dua prosesor pada satu komputer .
-64 megabyte ( MB ) RAM minimum yang disarankan . 32 MB RAM minimum didukung . 4 gigabyte ( GB ) RAM maksimal .
-Sebuah hard disk 2 GB yang memiliki 650 MB ruang kosong . Jika Anda menginstal melalui jaringan , ruang hard disk lebih bebas diperlukan .
 -VGA atau monitor resolusi tinggi .
 -Keyboard .
 -Mouse atau alat penunjuk yang kompatibel ( opsional ) .

Untuk instalasi CD - ROM :

  - Drive CD atau DVD
  - High-density 3,5 inci disk drive , kecuali drive CD Anda mendukung memulai program penataan   dari CD 
6). Oracle Solaris
   
      sebelumnya dikenal sebagai Sun Solaris merupakan sebuah sistem operasi keluarga Unix yang sebelumnya dikembangkan oleh Sun Microsystems Inc. Sun Microsystem menggantikan Sun OS sebelumnya yang telah ada pada tahun 1993. Setelah proses akuisisi Sun oleh Oracle pada bulan januari 2010, Solaris menjadi lebih dikenal sebagai Oracle Solaris. Sistem operasi Solaris dikenal secara luas karena skalabilitas yang dimilikinya, utamanya pada sistem komputer berbasis SPARC, dan sejumlah fitur-fitur inovatif yang dibawanya seperti DTrace, ZFS (Zettabyte File System), dan Time Slider. Sistem operasi ini dapat dijalankan di atas prosesor x86 baik 32bit atau 64bit (berbasis instruksi Amd64), serta prosesor SPARC baik yang diproduksi oleh Sun ataupun Fujitsu. Solaris terdaftar sebagai sistem operasi yang kompatibel dan memenuhi spesifikasi Single Unix Specification.
OS Solaris, minimal harus memiliki spesifikasi sebagai berikut:
·         Platform : Intel, SPARC, UltraSPARC.
·         Senibina : 32-bit (Intel), 64-bit (UltraSPARC).
·         Kernel : monolithic.
·         RAM : minimum 32 MB.
·         Kapasiti harddisk : minimum 500 MB.
·         Sistem file : UFS.
·         Sistem file lain : FAT, FAT32, ISO9660.
7). MacOS 

      Macintosh, atau disingkat Mac, adalah salah satu jenis komputer personal berbasis PowerPC yang diproduksi oleh Apple. Komputer ini dinamakan berdasarkan McIntosh, jenis apel yang disukai Jef Raskin. Macintosh diperkenalkan pertama kali pada bulan Januari 1984 lewat iklan Super Bowl yang fenomenal. Macintosh adalah komputer pertama yang memperkenalkan sistem antarmuka grafis (GUI). Pada waktu itu, langkah yang dilakukan Apple adalah sebuah perkembangan revolusioner dalam dunia komputer personal.
Pembuatan Mac merupakan suatu wujud model integrasi vertikal yang mana Apple memfasilitasi seluruh aspek perangkat keras dan juga sistem operasinya yang terinstal di dalam seluruh komputer Mac. Hal ini berbeda dengan komputer tipe PC pada umumnya, di mana banyak produsen membuat dan mengintegrasikan perangkat keras dengan sistem operasi yang dibuat oleh produsen lain. Sementara itu, Apple secara eksklusif membuat perangkat keras Mac dan mengatur bagaimana sistem internalnya, desain, dan juga harganya. Tidak hanya itu, Apple juga tidak melisensikan Mac OS X untuk komputer non-Apple.

Spesifikasi Minimal Komputer untuk di InstalMac OS :

  1. ·         OS X v10.6.8 or later
  2. ·         Intel Core 2 Duo 2.00GHz
  3. ·         2GB RAM
  4. ·         500GB HDD(1TB atau 1000GB Recommend)
  5. ·         Ruang kosong sebesar 8GB
  6. ·         Intel HD, nvidia Geforce, or ATI Radeon
  7. ·         DVD-Room
 8).KNOPPIX
     Knoppix atau KNOPPIX (/iconkᵊˈnɒpɪks/) adalah distro Linux live-cd yang dapat dijalankan melalui CD-ROM tanpa instalasi di hard disk. Distro ini berbasis Debian Linux dan diciptakan oleh Klaus Knopper. Knoppix memiliki ragam aplikasi yang cukup lengkap dan dapat dipergunakan sebagai demo atau sarana belajar Linux bagi yang belum mempunyai ruang pada hard disknya. Knoppix juga dapat dipergunakan sebagai CD rescue.
Kelemahan dari Knoppix adalah diperlukannya memori yang besar untuk menggunakan modus grafisnya yaitu 96 MB walaupun bisa juga dijalankan pada memori 64 MB dengan swap pada hard disk.
 Spesifikasinya: Knoppix dapat dipasang dalam komputer dengan spesifikasi prosesor berbasis Intel atau kompatibelnya (486 atau lebih tinggi), RAM berkapasitas sekitar 128MB untuk menjalankan modus grafis dengan KDE dan aneka aplikasi perkantoran, sebuah CD-ROM drive tipe IDE/ATAPI/USB/SCSI/Firewire), sebuah kartu grafis standar VGA, mouse dengan konektor PS/2, serial, atau USB, dan harddisk berkapasitas 1GB atau lebih tinggi (jika akan dipasang dalam harddisk). Jika pengguna hanya ingin menjalankan Knoppix dalam modus teks, kebutuhan RAM dan harddisk tentu saja akan lebih rendah daripada spesifikasi tersebut.

9). Novell Netware
 
    Novell Netware adalah sebuah sistem operasi jaringan yang umum digunakan dalam komputer IBM PC atau nkompatibelnya. Sistem operasi ini dikembangkan oleh Novell, dan dibuat oleh Novell Inc. berbasis tumpukan protokol jaringan Xerox XNS. Novell Netware dahulu digunakan sebagai LAN-based network operating system. Banyak digunakan pada awal sampai pertengahan tahun 1990-an. Novell NetWare adalah sebuah sistem operasi jaringan (NOS) yang menyediakan akses file remote transparan dan berbagai layanan jaringan terdistribusi, termasuk sharing printer dan dukungan untuk berbagai aplikasi seperti surat elektronik transfer dan akses database .NetWare menentukan atas lima lapisan model referensi OSI dan, dan berjalan pada media apapun-protokol akses (Layer 2). Selain itu, NetWare berjalan pada hampir semua jenis sistem komputer, dari PC ke mainframe. NetWare dan protokol pendukungnya sering hidup berdampingan di saluran fisik yang sama dengan banyak protokol populer lainnya, termasuk TCP / IP, DECnet, dan AppleTalk.
Novell NetWare, yang diperkenalkan pada awal tahun 1980 didasarkan pada Xerox Network Systems (Norton AntiVirus), didasarkan pada arsitektur klien-server Klien (kadang-kadang disebut workstation) permintaan layanan, seperti file dan printer akses, dari server. NetWare klien / server arsitektur yang mendukung akses remote yang transparan bagi pengguna melalui prosedur remote panggilan. Sebuah prosedur terpencil panggilan dimulai ketika program komputer lokal berjalan pada client mengirimkan sebuah prosedur panggilan ke server jauh Kemudian server mengeksekusi prosedur remote panggilan dan mengembalikan informasi yang diminta ke klien lokal.
spesifikasinya: 
– 64bit dukungan
– Virtualisasi
– Dynamic Storage Technology, yang memberikan Volumes Shadow
– Layanan domain untuk Windows (tersedia dalam 2 paket layanan OES 1)
Situasi terbaru dari NetWare
   Prosesor Intel P4 (2.8 Ghz) TRAY
·        Mainboard ASUS/Gigabyte/ECS
·        Memory DDR2 V-gen 1 Gb
·        Harddisk 160 Gb Seagate/Maxtor/Samsung SATA/IDE
·        Keyboard + Mouse Simbadda
·        Casing Simbadda Sim-X 450w
·        LCD Monitor LG Wide Screen 17″

 10). Microsoft LAN Manager
 
     LAN Manager adalah sebuah sistem operasi jaringan yang dikembangkan oleh Microsoft Corporation bersama dengan 3Com Corporation. LAN Manager didesain sebagai penerus perangkat lunak server jaringan 3+Share yang berjalan di atas sistem operasi MS-DOS.
 



Spesifikasi hardware Komputer Server untuk Billing System :

  • ·        Prosesor Intel Dual Core (2.6 Ghz) TRAY
  • ·        Mainboard ASUS/Gigabyte/ECS
  •          Memory DDR2 V-gen 2 Gb
  • ·        Harddisk 80 Gb Seagate/Maxtor/Samsung SATA
  • ·        Keyboard + Mouse Simbadda
  • ·        Casing ATX 450w + 2 FAN CPU
  • ·        LCD Monitor LG/Samsung Wide Screen 17″
  • ·        DVD-RW Samsung


Sekian dan Terimakasih :)

















0 komentar:

Posting Komentar